TIPS AGAR LISTRIK RUMAH TIDAK JEGLEK

Listrik jeglek memang sangat menyebalkan karena dapat membuat alur listik tiba-tiba mati, resikonya yaitu membuat peralatan elektronik rusak atau tidak dapat bertahan lama. Listrik jeglek juga disebabkan oleh pemakaian alat listrik yang berlebihan. Secara sederhana mengatasi listrik yang jeglek hanya menggeser saklar MCB yang terdapat pada meteran listrik. Kemudian jika MCB rusak, perlu menggantinya dengan petugas PLN. Pada umumnya listrik di rumah-rumah memiliki daya sebesar 450VA, 900 VA, dan 1.300 VA. Maka dari itu peralatan listrik yang ingin dipakai harus disesuaikan dengan daya listrik yang terpasang di rumah. Lalu bagaimana cara memakai peralatan listrik yang agak besar dayanya tetapi tidak jeglek ?

1. Menambah daya dengan bantuan dari petugas PLN.

2. Jangan gunakan peralatan elektronik secara bersamaan.

3. Perbaikan instalasi listrik yang benar agar menghindari konsleting.

4. Gunakan alat bantuan seperti soft starter atau stabilizer di rumah, jika ada menggunakan computer yang daya powersupplynya besar dianjurkan untuk menggunakan stabilizer yang bagus.


di dalam Blog Kami
TIPS AGAR PERALATAN ELEKTRONIK DI RUMAH AMAN KETIKA HUJAN PETIR